Rabu, 15 September 2010

Tips Melindungi dan Mengilaukan Rambut dengan Air

Selasa, 14/09/2010 16:30 WIB

Tips Melindungi dan Mengilaukan Rambut dengan Air

Angga Firmanza - wolipop

img
Dok. Thinkstock
Jakarta - Shampo, kondisioner dan masker memang baik untuk kesehatan rambut, namun ada satu hal yang juga baik untuk rambut namun terlupakan, yakni air.

Air tidak hanya sekedar membasahkan rambut saja, jika digunakan dengan baik dan benar, maka air dapat membuat rambut lebih indah. Seperti yang dikutip dari health.com, berikut tips membuat rambut berkilau dan terlindungi dengan air.

Mengilaukan
Tinggalkan air hangat ketika Anda membersihkan rambut dari shampo dan gunakanlah air dingin. Selain membuat lapisan kutikula rambut tertutup sehingga tidak ada kotoran yang masuk ke dalam kulit kepala, air dingin ternyata juga membuat rambut menjadi lebih berkilau.

Melindungi
Anda tentunya sudah mengetahui bahwa air yang mengandung kaporit ataupun garam dapat membuat rambut menjadi kasar. Mengatasi hal ini ternyata tidaklah sulit.

Hal yang harus Anda lakukan adalah dengan membasahi rambut dengan air biasa sehingga masuk ke dalam rambut dan air yang mengandung kaporit atau garam tidak bisa merusak rambut Anda.

(af1/af1)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar